Pendahuluan
Probiotik adalah mikroba/mikroorganisme (bakteri asam laktat seperti Lactobacillus, carnobacterium, Bacillus, dan Pseudomonas ) yang menguntungkan bagi hewan inang termasuk ikan sehingga berperan menekan pertumbuhan populasi mikroorganisme pathogen/bakteri
Adapun fungsi probiotik adalah menguraikan sisa pakan, senyawa organik dari pakan terlarut dan kotoran ikan serta menekan pertumbuhan bakteri jahat (pathogen dan penyakit. Sealain itu probiotik juga berperan menghasilkan senyawa anti-mikroba yang menekan mikroba jahat, dan mencegah terbentuknya koloni mikroba jahat dalam sistem pencernaan hewan inang, menghasilkan senyawa yang bersifat immunostimulan untuk meningkatkan sistem imum ikan/hewan inang dalam menghadapi penyakit dengan cara meningkatkan kadar antibody dan atifitas makrofag, serta menghasilkan senyawa vitamin yang bermanfaat bagi hewan inang dan enaikkan nilai nutrisi pakan ikan.
Budidaya
ikan di kolam maupun di tambak memberikan keuntungan yang menggiurkan (besar)
namun juga berisiko tinggi. Potensi yang menggiurkan bagi para
pembudidaya telah memacu pengelolaan kolam/tambak dengan kepadatan tebar benih
yang tinggi, pemberian pakan yang intensif, dan penggunaan berbagai macam bahan
kimia untuk mengendalikan hama penyakit ikan. Hal tersebut tentu akan
berakibat pada jumlah limbah yang dihasilkan serta pergeseran keseimbangan
ekosistem meningkat ke arah yang merugikan sehingga budidaya ikan justru
mengalami banyak masalah kendala yang berujung kepada kerugian atau gagal
panen. Penyebab utama kegagalan tersebut antara lain serangan penyakit,
factor eksternal, dan akibat adanya senyawa-senyawa toksis seperti H2S, NH3,
Nitrit dan lainnya.
Proses
biologis dalam ekosistem budidaya ikan merupakan kunci utama dalam pengelolaan
budidaya ikan yang berkelanjutan dan ramah lingkungan. Rancangan
teknologi dapat diarahkan untuk menciptakan kondisi ekologis kolam atau tambak
yang menguntungkan kesehatan ikan dan kolam serta menghilangkan senyawa yang
bersifat toksis melalui proses biologis (bioremidiasi) dan memanfaatkan
berbagai mikroba yang menguntungkan untuk meningkatkan kesehatan ekosistem
kolam/tambak.
Probiotik
adalah mikroba yang menguntungkan bagi ikan yang dibudidayakan. Mikroba
itu antara lain bakteri asam laktat seperti Lactobacillus, Carnobacterium,
beberapa kelompok Bacillus, dan Pseudomonas.
Penggunaan Probiotik Dalam Budidaya Ikan
Dalam prakteknya, probiotik dapat digunakan sebagai bahan campuran pakan ikan dan disemprotkan ke dalam perairan untuk meniangkatkan kesuburan perairan dan menumbuhkan pakan alami serta memperbaiki kualitas air. Pakan mula-mula ditimbang sesuai dengan kebutuhan kemudian direndam kedalam larutan probiotik selama 15 menit kemudian diberikan kepada ikan. Jumlah penggunaannya adalah 20-30 ml probiotik yang dilarutkan kedalam 200-300 ml air kemudian digunakan untuk merendam pakan 1 kg. Sedangkan untuk pengelolaan kualitas air probiotik disemprotkan kedalam air kolam dan dibiarkan selama 7-10 hari agar pakan alami tumbuh dan siap ditebari benih ikan
Menggandakan probiotik
Bahan-bahan : yakult 2 botol, susu kental manis 1 kaleng, tetes tebu/molase 20-30 ml, air 20 liter
Cara membuat : tetes tebu, susu kental manis, dan yakult dicampur dan dimasukkan kedalam wadah (derigen) kemudian tambahkan air sebanyak 20 liter kemudian tutup dan lakukan fermentasi selama 7-10 hari.
: Makanan
yg difermentasi ( dgn PROBIOTIK )jika masuk kedalam pencernaan makhluk hidup
akan mudah dicerna serta lebih mudah terserap nutrisinya oleh tubuh yg
mengkonsumsinya. Tentunya disini ikan lele yg sy mangsud. Sehingga nutrisi
pakan tdk banyak yg terbuang percuma & otomatis pertumbuhan benih ikan
semakin cepat, ikan lebih tahan terhadap penyakit, ikan lele lebih panjang
& masa panen lebih pendek. Alhasil kita dapat menghemat pakan / menurunkan
FCR = konversi antara jumlah pakan & daging yg dihasilkan. Selain itu air
kolam tidak bau / minimal berkurang baunya & meminimalkan penggantian air
kolam besar2-an.
Menurut
para ahli dibidang teknologi pangan & nutrisi, prosentase penyerapan
nutrisi pakan yg menggunakan probiotik & tanpa probiotik kira2 sbb:
Menurut Ilmu Spanyol (Separo Nyolong) =
* Pakan tanpa probiotik; Nutrisi pakan yg diserap tubuh ikan maksimal 40%
* Pakan yg dicampur probiotik : Nutrisi pakan yg
terserap tubuh ikan lebih dari 40% bahkan dgn kondisi tertentu bisa sampe 70%
jika difermentasi minimal 12 jam.
Banyak probiotik dijual dipasaran namun
harganya relatif mahal, mulai harga Rp 17.000,- s/d ratusan ribu rupiah.
Berikut resep sederhana membuat probiotik dg biaya yg sangat murah namun
hasilnya...???... Silahkan dibuktikan dengan membandingkan dua kolam
dengan padat tebar & luas kolam yg sama.
Kolam yg satu menggunakan probiotik, & yg lain
tanpa probiotik....
Membuat
Probiotik ( untuk fermentasi pelet & air kolam ikan lele )
Bahan2:
1. EM-4 /
sel multi 100-200 cc / ( 2butir Ragi tape + 1botol Yakult ) sebagai
STARTER fermentasi ) / bisa juga starter buatan sendiri.
2. Dedak
halus .......................1 s/d 2 kg ( dikukus / direbus ) &
dinginkan
3. Tetes
tebu / gula merah........1/2 s/d 2 liter/ kg ( rebus & dinginkan )
4. Air
bersih ...........................20 liter
5.
Tambahkan Azzola micropilla secukupnya ( blender jika ada )
6. Nanas
................................1 buah ( blender & ambil airnya )
7. Temulawak
(curcuma)......1/4 kg ( blender & rebus bersama gula merah
& dinginkan ), Berguna untuk menambah nafsu makan ikan sekaligus
penguat system imun tubuh ikan lele terhadap penyakit & cuaca extrim.
Cara
membuat : Bahan2 no.1,2,3,4,5,6,7 semuanya dlm keadaan dingin dicampur
dalam ember & diaduk homogen (boleh disaring). Kemudian masukkan kedalam
jurigen dg kapasitas 30 liter yg bersih & steril lalu tutup rapat - rapat
& simpan ditempat gelap selama minimal 7 hari. Selama penyimpanan (fermentasi
unaerob) periksa setiap hari sekali. Jika jurigen menggembung buka pelan2
tutupnya sampai uap / gas keluar & tutup rapat kembali. Khusus untuk bahan
no ; 5, jika tidak ada g' masalah / bs kita ganti dengan kulit pisang,
kacang2-an & masih banyak lg bahan2 lain yg ada disekitar kita yg bs kita
manfaatkan untuk menambah nutrisi probiotik.
Cara Membuat Probiotik
Cara membuat
probiotik ini dibuat berdasarkan pengalaman dari proses lapang selama ini.
Bahwa disekitar kita alam telah menyediakan sumber yang sangat murah untuk
memenuhi kebutuhan pupuk atau Probiotik untuk budidaya. Saya coba membuat
daftar bahan-bahan dan cara membuat Biang Probiotik yang super murahnya:
BAHAN:
· 500 gram tetes
/gula tebu
· 250 gram trasi
· 2 kg dedak/
bekatul yang halus
· 2 kg rumen
sapi
· 2 liter air
cucian beras
· Air bersih 20
liter ALAT:
· Kompor
· Panci
· Corong
· Jerigen 20
liter CARA PEMBUATAN:
· Rebus semua
bahan kecuali kotoran ternak/Rumen sapi dan air bersih
· Dinginkan ± 20
jam, Setelah dingin masukkan semua bahan kedalam jerigen
· Tutup rapat
· Setiap hari
dibuka sebentar untuk membuang gas dan diaduk /kocok-kocok,
· Setelah 15
hari Micro Organisme Lokal (MOL) siap digunakan CARA APLIKASI:
· Sebelum
digunakan, disaring dulu.
· Gunakan untuk
menyemprot tanah ,Air dengan konsentrasi 1 : 10 (1 liter/tangki).
·
Penyemprotan dilakukan antara 7 - 15 hari sekali mulai sebelum tebar.
Dengan aplikasi Micro Organisme Lokal yang rutin, isya alloh akan membantu kita
dalam usaha perbaikan biologi tanah dan air untuk budidaya. Semoga tulisan ini
bisa memberi sedikit informasi terhadap rekan pembudidaya. Pembuatan Starter Bakteri Pelepah Pisang
BAHAN:
1. Pelepah pisang busuk bagian pinggir sepanjang 40 cm (harus yang benar-benar busuk karena berarti ada bakterinya)
2. Gula merah atau tetes murni ¼ kg
3. Air leri (pususan beras) kental 4-5 liter
CARA PEMBUATAN:
1). Pelepah dicacah sampai lembut
2). Gula dilarutkan dalam air leri
3). Pelepah dimasukkan dalam larutan gula dan air leri, diremas-remas, diperas (supaya bakterinya terlepas) dan diaduk
4). Setelah semuanya tercampur, larutan disaring dan dimasukkan dalam jerigen plastik
5). Setelah 3 hari dilihat, bila berbusa maka busa harus dibuang
6). Dibiarkan selama 5-7 hari
7). Tanda-tanda jadi bau seperti tape
. Untuk memelihara bakteri tetap hidup maka larutan diberi gula dan dedak
Promix merupakan hasil fermentasi sempurna dari jamu-jamuan jawa yaitu :
Ø Kunyit (Curcuma Domestica)
Ø Jahe (Zingiber Officinale)
Ø Kencur (Koempferia Gelanga L)
Ø Temulawak (Curcuma Xanthoryza) , dll
Ramuan rempah-rempah dari jamu-jamuan jawa tersebut sangat berguna untuk meningkatkan nafsu makan, meningkatkan stamina dan mempercepat penggemukan, sehingga ternak makin sehat dan makin tahan terhadap serangan penyakit.
MEMBUAT EM4 MURAH
Banyak sekali resep yang beredar untuk membuat dan mengembangkan EM4 secara home industry, cara ini murah dan sangat berguna sekali. Penulis membuat resep tambahan sehingga hasilnya bisa lebih maksimal. Berikut bahan-bahan yang digunakan :
1. Bahan dan alat
- Susu sapi murni dua liter
- EM4 1 liter
- Tetes tebu atau Gula merah 1 kg
- Bekatul 1 kg
- Nanas 1 buah
- Terasi ½ kg
- Air cucian beras 10 liter
- Panci
- Parutan atau blender
- Kompor
2. Cara Membuat
- Haluskan bahan kasar dengan mengunakan blender/parutan. Campurkan dengan bahan lainnya di dalam panci. Masak sampai mendidih, lalu dinginkan.
- Tambahkan susu sapi murni dan EM4, aduk hingga tercampur rata.
- Tutup panci rapat-rapat hingga 12 jam atau satu hari.
- Simpan campuran yang sudah dingin didalam tong plastik dan ditutup rapat, karena proses terbaik yaitu secara anaerob.
- Kocok atau aduk larutan tiap 3 hari dan buka penutupnya sedikit agar gas hasil fermentasi bisa keluar.
- Setelah 10 hari larutan siap digunakan
RESEP PUPUK ORGANIK SUPER
Beberapa tahun terakhir, banyak bermunculan berbagai merk baru pupuk organik. Mulai dari harga yang cuma Rp.10 ribuan per liter sampai dengan yang harganya ratusan ribu per liter. Adanya kampanye Go Organik yang dicanangkan pemerintah dan mulai sadarnya pemerintah akan perlunya ke-arif-an alam untuk mengolah sumber daya yang makin lama makin hancur tergerus oleh racun kimia yang pada waktu sebelumnya di dukung oleh pemerintah sendiri.
Ketersedian dan kemampuan alam untuk menyeimbangkan kehidupan mulai rusak oleh bombardir Racun kimia pertanian. Namun apabila kita belajar sedikit dan mau untuk sedikit membuka hati dan pikiran, banyak kemudahan dan pemangkasan biaya produksi dalam proses pertanian.
Tulisan ini saya buat berdasarkan pengalaman dari proses belajar selama ini. Bahwa alam juga menyediakan sumber yang sangat murah untuk memenuhi kebutuhan pupuk pertanian. Saya coba membuat daftar bahan-bahan organik yang super murahnya:
1. Air Kelapa
2. Tetes tebu
3. Buah-buahan busuk/terbuang
4. Air cucian beras
5. Air rendaman Sabut kelapa
6. Limbah ikan, udang atau sisa pengolahan hasil laut
7. Limbah/ampas pabrik rumput laut
8. Kencing sapi
9. Susu basi/kadaluarsa
10. Terasi
dan masih banyak lagi limbah yang memiliki kandungan bagus yang bisa sangat bernilai ekonomis apabila kita olah jadi pupuk organik. Dari pupuk organik yang harganya hanya puluhan ribu sampai ratusan ribu, bahan yang digunakan pasti salah satu dari daftar bahan diatas.
Jadi kenapa harus beli mahal, kalo bisa bikin sendiri dengan biaya super murah. Pembuatan pupuk organik secara umum melalaui proses fermentasi oleh bakteri. Proses fermentasi ini gunanya yaitu untuk memperbaiki struktur kandungan, menaikkan kadar N P K dan membunuh mikroba yang merugikan.
Proses sederhananya yaitu :
1. Hancurkan bahan-bahan organik ( buah, limbah ikan, ampas rumput laut, kencing sapi)
2. Campur dengan air kelapa + EM4 (bakteri) + Tetes tebu + air cucian beras
3. Aduk semua bahan dan masukkan kedalam tong plastik yang bisa di tutup rapat
4. Aduk larutan tiap 3 hari sekali dan buka sedikit penutupnya, karena proses akan menghasilkan gas.
5. Tutup lagi tong agar proses terjaga secara anaerob.
6. Setelah 7 hari, pupuk sudah siap digunakan
Ciri-ciri pupuk yang berhasil atau siap adalah dibagian atas akan mengasilkan busa berwarna putih dan biasanya akan banyak sekali belatung yang hidup. Ini pertanda pupuk sangat menyehatkan.
Tapi kalo proses gagal, warna busa biasanya kehitaman dan baunya sangat menyengat..
Nah..kalo sudah berhasil, bisa kita tambahkan bakteri penambat N P dan K. bakteri ini banyak dijual secara umum juga.
Ayo di coba rekan2 petani sekalian, semoga berhasil…
Seperti kita ketahui manfaat probiotik dalam pertanian dan peternakan, bahkan juga umtuk kesehatan manusia.
Dalam budidaya perikanan juga sangat memerlukan bantuan probiotik untuk pengkondisian aqua culture, kesehatan dan pertumbuhan ikan tersebut.
Inilah cara mudah membuat atau menggandakan Probiotik.
Formula untuk membuat Probiotik :
a) 1kg molase
b) 2kg gula pasir
c) 1 kaleng susu kental manis
d) 1/2 liter probiotik pabrikan / probiotik starter
e) 1 kotak fresh milk ( optional pengganti susu kental )
f) 30 liter air
g) pupuk urea, 2 sendok makan (optional untuk nitrobacter, tapi khusus ditebar)
dicampur di drigen diratakan, dikocok2. simpan jangan kena matahari trus ditutup. Dibiarkan selama 2 hari (48 jam) tiap 12 jam dibuka sebentar agar gas fermentasi keluar dan ditutup kembali.
Fungsi nitrobacter, mengurai kotoran ikan untuk mengurangi kandungan ammonia si dalam kolam ( sangat dibutuhkan jika pergantian air agak susah ).
cara pemakaian : setiap 10 cc probiotik buatan, di campur dengan 300cc air, ada dua opsi, di campur ke pakan ( bobot 1kg), atau di tebar di kolam.
Dosis 1 liter per 80M2 kolam setiap 1-2 bulan.
Cara membuat probiotik starter :
a) 50g molase
b) 100 cc fresh milk
c) 50g jus kedelai
d) 1 liter air
rebus adukan diatas selama 15-30 menit , terus di dinginkan, campur dengan biang bakteri yoghurt atau kefir atau dadih. di taro 2 ahri di dalam drum atau ember, pake alat oxygen pompa buat aquarium dan beres